Bid TIK Polda Kepri – Jakarta. Gusi berdarah merupakan gejala paling umum dari penyakit gusi, tetapi ia bisa menunjukkan masalah kesehatan lainnya. Penyebab gusi berdarah juga sesekali dapat disebabkan oleh hal sepele.
Perlu diketahui, perdarahan gusi yang sering tidak boleh dibiarkan. Karena dapat mengindikasikan kondisi yang lebih serius seperti periodontitis (bentuk lanjut dari penyakit gusi), leukemia (kanker darah), kekurangan vitamin, dan kekurangan sel pembekuan (trombosit).
Dilansir dari berbagai sumber, Senin , berikut sederet penyebab gusi berdarah dan cara mengatasinya, antara lain:
1. Kebersihan Gigi dan Mulut yang Kurang Baik
Kebiasaan menyikat gigi yang kurang konsisten atau melakukannya dengan tidak benar bisa menyebabkan radang gusi atau gingivitis. Nah, perdarahan pada gusi ini adalah gejala awal gingivitis. Kondisi ini perlu untuk segera ditangani agar tidak berkembang menjadi periodontitis.
Penyakit periodontal adalah infeksi pada jaringan yang akan menahan gigi pada tempatnya. Kondisi ini biasanya disebabkan oleh kebiasaan menyikat gigi dan flossing yang buruk yang memungkinkan timbulnya plak, yakni lapisan bakteri yang lengket, menumpuk di gigi dan mengeras.