Bid TIK Polda Kepri – Papua. Ratusan Bintara Remaja Polda Papua Barat mengikuti sosialisasi program kuliah online yang diselenggarakan UT Sorong, Papua Barat Daya di kantor polda, Manokwari, Kamis .
“Kami diberi kesempatan oleh Biro SDM Polda Papua Barat untuk memberikan sosprom kepada 700 Bintara Remaja Polda Papua Barat terkait program kuliah online UT Sorong,” ungkap Direktur UT Sorong, Dr. Muhlis Hafel, M.Si.
Dr. Muhlis Hafel menambahkan bahwa UT Sorong sebagai penyedia akses pendidikan jarak jauh di Tanah Papua, mendukung gagasan Kapolda Papua, Irjen. Pol. Jhonny Edison Isir, S.I.K., M.T.C.P., dalam meningkatkan sumber daya personelnya melalui perkuliahan di perguruan tinggi (PT).
Oleh karena itu, pihaknya masuk menawarkan program kuliah jarak jauh (online) yang pada prinsipnya cocok dengan orang yang sudah bekerja.
“Kami memiliki 41 program studi, satu di antaranya S1 Hukum yang sudah akreditasi A,” ujar Dr. Muhlis Hafel.