Sambut Hari Jadi Polwan RI ke-76, Polwan Polda Bali Laksanakan Bakti Kesehatan

sambut hari jadi polwan ri ke 76 polwan polda bali laksanakan bakti kesehatan 77507

Bid TIK Polda Kepri Bali. Hari Jadi Polwan setiap tahunnya diperingati setiap tanggal 1 September. Tahun ini adalah Hari Jadi ke-76 Polisi Wanita Republik Indonesia. Hari Jadi Polwan tahun ini jatuh pada hari Minggu, 1 September 2024. Dengan mengusung tema “Polwan Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas.”

Dalam rangka menyambut hari bersejarah bagi Polwan RI ini, Polwan Polda Bali laksanakan kegiatan Bakti Kesehatan saat CFD (Car Free Day) bertempat di Sebelah Timur Lapangan Renon, Denpasar (tepatnya didepan Pospol Renon), Minggu .

Polwan Polda Bali dipimpin oleh AKBP Ni Putu Utariani, S.H. melaksanakan kegiatan bakti kesehatan bekerjasama dengan Bid Dokkes Polda Bali dan Rumah Sakit (Rumkit) Bhayangkara Denpasar.

Turut Hadir dalam kegiatan bakti kesehatan, Karumkit Bhayangkara Denpasar, AKBP dr. M. Faizal Zulkarnaen, Sp.KF., M.H.Kes., AKBP Dra. Herini (Pakor Polwan Polda Bali) serta Pamen, Pama, Bintara Polwan perwakilan Satuan Kerja (Satker) Polda Bali.