Polri : Prediksi Puncak Arus Mudik Libur Panjang Maulid Nabi Muhammad SAW Pada 27-28 Oktober

polri prediksi puncak arus mudik libur panjang maulid nabi muhammad saw pada 27 28 oktober 32457
Bid TIK Polda Kepri– Jakarta. Menjelang pelaksanaan libur panjang dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW yang akan terlaksana pada 28 Oktober s/d 1 November 2020, Kepolisian Negara Republik Indonesia terus melakukan segenap persiapan untuk menjamin kelancaran pelaksanaan libur panjang tersebut.

Dalam keterangan yang disampaikan oleh Kabag Penum Kombes Pol. Dr. H. Ahmad Ramadhan, S.H., M.H., M.Si., disebutkan perkiraan puncak arus mudik libur Panjang tersebut.

“Untuk mudik diperkirakan akan terjadi selama sepekan dari tanggal 27 Oktober s.d 2 November 2020 dimana puncak arus mudik akan dimulai sejak hari Selasa tanggal 27 Oktober 2020 pukul 12.00 WIB s.d hari Rabu tanggal 28 Oktober pukul 24.00 WIB,” ungkap Kabag Penum Divhumas Polri.

“Sedangkan puncak arus balik diperkirakan akan terjadi pada hari Sabtu tanggal 31 Oktober 2020 pukul 24.00 WIB s.d hari Senin tanggal 2 November 2020 pukul 08.00 WIB,”lanjut Kabag Penum Divhumas Polri.

Untuk mengantisipasi kemacetan dan memastikan kelancaran libur Panjang tersebut, sejumlah langkah yang akan diterapkan oleh Korlantas Polri, diantaranya :

1. Penerapan contra flow di jalan tol Jakarta – Cikampek dan pembatasan truk sumbu tiga ke atas untuk tidak melalui jalan tol.
2. Pengaturan di rest area dengan cara buka tutup.
3. Pengaturan di gerbang tol dengan memperbayak petugas card reader.
4. Pengaturan di penyeberangan Kapal ASDP