Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu juga menyampaikan, sebagai dewan pers ingin ada ketegasan terkait respons terhadap kekerasan yang terjadi terhadap wartawan selama pemilu ini berlangsung.
Ketua Dewan Pers menegaskan bahwa informasi yang berasal dari media sosial bukanlah berita, karena untuk dianggap sebagai berita, harus ada tautan yang menghubungkannya dengan penanggung jawab dari media yang bersangkutan.
Ketua Dewan Pers menekankan agar tidak ada reaksi berlebihan (baperan) ketika ditanya dari media mana wartawan berasal. Menurut Ninik, hal ini penting untuk mengidentifikasi apakah media tersebut sudah terverifikasi oleh Dewan Pers atau belum, sehingga dapat membedakan media yang sah dengan yang tidak sah.