Polda Kaltara Berhasil Ungkap Penyalahgunaan BBM Subsidi 156 Ton

polda kaltara berhasil ungkap penyalahgunaan bbm subsidi 156 ton 51083

Bid TIK Polda Kepri Tanjung Selor. Polda Kalimantan Utara berhasil mengungkap sejumlah praktik penyalahgunaan BBM ilegal hingga kegiatan tambang emas tak berizin.

Dirkrimsus Polda Kaltara, Kombes Pol. Hendy Febrianto Kurniawan, S.I.K., S.H., M.H., M.Si., mengatakan, tak sampai sepekan dirinya menjabat, timnya berhasil membongkar praktik curang penyalahgunaan BBM bersubsidi sebanyak 156 ton, di wilayah Kecamatan Sebuku, Kabupaten Nunukan.

“Pengungkapan kasus tersebut merupakan hasil penyelidikan Subdit IV Dirkrimsus Polda Kaltara di sekitar Anak Sungai Sebuku, Desa Pembeliangan, Kecamatan Sebuku, Kabupaten Nunukan,” ujar Dirkrimsus dikutip dari liputan6.com, Senin .