Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Jateng, Kombes Pol. M Iqbal Al Qudusy menyebut penutupan akan dilakukan mulai hari Jumat, 16 Juli 2021 mendatang.
“Mulai hari Jumat kita akan tutup 27 exit tol,” jelas Kabid Humas Polda Jateng, Selasa (13/7/2021).
Penutupan itu sendiri diketahui dalam rangka melaksanakan PPKM Darurat. Titik exit tol yang bakal ditutup yakni di kawasan Brebes sampai dengan Sragen.
“Penutupan ini dalam rangka PPKM Darurat. Semua exit tol dari Brebes sampai dengan Sragen kita tutup,” jelas Kabid Humas Polda Jateng.
Meski ditutup, kendaraan seperti mobil ambulans tetap diperbolehkan untuk melintas. Penutupan ini akan berlangsung hingga tanggal 22 Juli 2021.
“Penutupan sampai tanggal 22 baru akan kita buka,” jelas Kabid Humas Polda Jateng.