Kabid Humas Polda Aceh, Kombes Pol. Winardy, dalam siaran persnya menyebutkan, kegiatan itu dipimpin langsung Kapolda Aceh Irjen Pol. Wau Widada, didampingi Wakapolda Brigjen Pol. Raden Purwadi, dan Karo SDM Kombes Pol. Dirin. Selain itu, dalam kegiatan tetsebut juga diwarnai dengan laporan perwira yang ditunjuk, laporan Karo SDM Polda Aceh, sambutan Kapolda Aceh dan diakhiri dengan pembacaan doa, jelas Kabid Humas.
“Dalam kegiatan itu digelar penandatangan fakta integritas dan pengambilan sumpah panitia, pengawas, peserta dan orang tua/wali calon anggota Polri. Penerimaan anggota Polri terpadu ini juga menggunakan prinsip BETAH (Bersih, Transparan, Akuntabel dan Humanis),” pungkas Kabid Humas Polda Aceh.