Bid TIK Polda Kepri – Jakarta. Kebakaran menghanguskan
bangunan pabrik botol di kawasan Mustika Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat. Karena
lokasi pabrik yang berdekatan dengan pemukiman masyarakat, kebakaran yang
membesar sempat membuat panik warga yang tinggal di sekitar TKP.
Dalam kejadian tersebut masyarakat setempat berusaha
memadamkan api dengan alat seadanya.
Berdasarkan video amatir terlihat api membesar membakar
pabrik botol Rabu (20/9/23)
pagi.
Petugas damkar langsung berjibaku memadamkan titik api yang
berada di tumpukan botol sampai tidak merambat ke seluruh bangunan pabrik.
Setelah 3 jam berlalu, api berhasil dipadamkan dengan
menerjunkan sebelas unit mobil dari pemadam kebakaran Kota Bekasi.
Diketahui, api yang membesar sempat membakar beberapa
forklift dan satu unit truk engkel. Selain itu, lokasi pabrik yang berdekat
dengan pemukiman sempat membuat masyarakat panik.