pelayanan serta mewujudkan sinergitas dengan masyarakat, Direktorat Lalu Lintas
Polda Kalimantan Utara melaksanakan patroli dan imbauan Keamanan, Keselamatan,
Ketertiban, dan Kelancaran dalam rangka Operasi Zebra Kayan 2023.
Dalam kegiatan tersebut personel Direktorat Lalu Lintas
Polda Kaltara mendapati seorang pengendara sepeda motor yang terpantau tidak
menggunakan helm. Anggota langsung melakukan pemeriksaan surat-surat kendaraan
dan mengarahkan pengendara untuk menggunakan helm dan memberikan imbauan.
Dalam keterangannya, Dirlantas Polda Kaltara, Kombes. Pol. I
Made Kusuma Jaya, S.H., S.I.K., mengatakan, kegiatan digelar dalam rangka
Operasi Zebra Kayan 2023 untuk memberikan imbauan edukatif dan persuasif
terhadap pengguna jalan.
“Demi keamanan dan keselamatan bersama, kami Direktorat
Lalu Lintas Polda Kaltara melakukan pengawasan terhadap pengemudi kendaraan
baik sepeda motor maupun mobil yang melintas di jalan,” ujarnya, dilansir
Antaranews, Jumat .
Kombes. Pol. I Made Kusuma Jaya mengungkapkan bahwa tujuan
kegiatan untuk mencegah dan memperkecil peluang terjadinya pelanggaran yang
dapat menimbulkan kecelakaan lalu lintas.
Ia berharap masyarakat pengguna jalan meningkatkan
kedisiplinan berlalu lintas untuk menciptakan Kamseltibcar Lantas.