Bid TIK Polda Kepri
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Jateng H. Ganjar Pranowo, S.H., M.I.P., turut hadir mendampingi Panglima TNI dan Kapolri untuk melakukan peninjauan.
Panglima TNI mengatakan, tujuannya adalah untuk melihat secara langsung penugasan anggota TNI dan Polri dalam rangka membantu pemerintah daerah untuk mendisiplinkan protokol kesehatan.
“Kedisiplinan masyarakat dalam memutus rantai penularan virus corona harus masif dilakukan dan kedisiplinan penerapan protokol kesehatan di tempat-tempat keramaian harus diperhatikan,” jelas Panglima TNI.
Panglima TNI dan Kapolri juga meminta dukungan masyarakat untuk bersama-sama menerapkan disiplin protokol kesehatan demi memutus rantai penyebaran covid-19, sekaligus dalam rangka menuju tatanan kehidupan baru atau new normal.
“Kesuksesan dalam pendisiplinan protokol kesehatan adalah kerjasama antara TNI-Polri, pemerintah daerah, pihak pengelola, serta masyarakat,” tambah Panglima TNI.