Korban Banjir Bandang di Filipina Bertambah Menjadi 51 Orang

korban banjir bandang di filipina bertambah menjadi 51 orang 53004

Bid TIK Polda Kepri Jakarta. Korban meninggal akibat banjir besar yang melanda di beberapa wilayah Filipina sejak 25 Desember 2022 lalu bertambah menjadi 51 orang dan 19 orang lainnya masih hilang.

Menurut badan bencana Filipina yang dilansir cnnindonesia.com dari AFP pada Senin , lebih dari 270.000 orang harus mencari tempat perlindungan darurat, sebanyak 4.500 rumah rusak dan 7.000 hektar perkebunan hancur.