Bid TIK Polda Kepri – Jakarta. Kapolri Jenderal Polisi
Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si menyatakan bahwa Polri siap keluar dari zona
nyaman demi memberikan pelayanan yang semakin baik untuk masyarakat. Hal itu
menjadi refleksi Polri di usianya yang genap 77 tahun hari ini.
Dengan keluar dari zona nyaman dan selalu memperbaiki diri,
ujar Jenderal Sigit, maka Polri akan siap menghadapi tantangan ke depan.
Terlebih, akan ada Pemilu 2024 yang menjadi tantangan bagi Polri dalam waktu
dekat.
“Polri siap keluar dari zona nyaman untuk memenuhi harapan
masyarakat dan tantangan ke depan. Sebagaimana kita ketahui bersama kita sudah
memasuki tahun politik. Untuk pertama kalinya pemilu dan pilkada dilaksanakan
serentak. Keberhasilan pemilu akan menjadi lompatan kemajuan bagi demokrasi
Indonesia yang dapat meningkatkan kepercayaan internasional untuk mewujudkan
Indonesia maju,” jelas Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.,
Sabtu (1/7/23).
Dalam pengamanan Pemilu 2024, Jenderal Sigit memastikan
Polri akan bersinergi untuk memberikan yang terbaik dan mewujudkan pemilu damai
dan aman. Berbagai cooling system juga telah dilakukan di seluruh polda
jajaran.
“Polri melakukan pencegahan melalui penguatan cooling system
Polri telah membangun rumah kebangsaan di 34 Polda sebagai wadah diskusi dan
dialog untuk mencegah polarisasi yang terjadi di tengah masyarakat diaktifkan
kembali untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” ungkap Kapolri Jenderal
Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.