Irjen Pol. Fadil Imran menjelaskan bahwa keberadaan Kampung Tangguh Jaya disana telah berhasil menurunkan angka virus corona secara 100 persen.
Dalam kunjungan tersebut, Jenderal Bintang Dua tersebut mengecek lokasi ketahanan pangan KTJ yang ada di sana. Seperti kolam lele hingga ruang-ruang untuk isolasi mandiri.
“Tadi sudah lihat bagaimana mekanisme operasional daripada Kampung Tangguh di situ, ada rapid swab antigen yang dikelola oleh ibu-ibu kader di rusun. Jadi kalau ada yang bergejala tidak perlu datang ke puskesmas, bisa langsung datang disini, begitu reaktif sudah ada ruang isolasi,” terang Kapolda Metro Jaya.
Lulusan Akabri tahun 1991 tersebut menuturkan Kampung Tangguh disana berhasil menurunkan angka penyebaran virus corona. Bahkan, Kampung Tangguh di sana berhasil menurunkan angka Covid hingga 100 persen.
“Awal pendirian Kampung Tangguh ini di Rusun Pulo Gebang ada 14 kasus terkonfirmasi positif, alhamdulillah tadi Pak RW menyampaikan jam 10 tadi dua orang lagi yang positif sudah sembuh, sudah hijau,” tegas Irjen Pol. Fadil Imran.
Kapolda Metro Jaya berharap adanya Kampung Tangguh di rusun selain menekan angka virus corona juga meminimalisir adanya penyebaran narkoba.