Bid TIK Polda Kepri Dalam rangkaian touringnya bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kalteng, Kapolda Kalteng, Irjen Pol. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M., menyempatkan diri melakukan peletakan batu pertama pembangunan Mushala Wicaksana Laghawa di Danau Sembuluh, Kabupaten Seruyan. Hal ini disampaikan Kapolsek Danau Sembuluh, Ipda Dwi Triyanto, S.I.P., mewakili Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si., Minggu (14/3/21).
“Jadi perlu diketahui, dalam rangkaian touring Forkopimda Kalteng Peduli Covid-19 dan kesiapsiagaan penanggulangan Karhutla tersebut juga dilakukan peletakan batu pertama pada pembangunan Mushala Wicaksana Laghawa,” terangnya.
Pada kesempatan yang sama, Kapolda juga memberikan penghargaan atas kinerja tiga pilar yang ada di wilayah hukum Polsek Danau Sembuluh.
“Syukur Alhamdulillah, beliau juga memberikan penghargaan kepada kami Polsek Danau Sembuluh, Koramil 1015-15 Telawang dan Kepala Desa Danau Sembuluh,” ungkapnya.
Selain itu, pihaknya juga menuturkan, dengan diserahkannya penghargaan tersebut diharapkan dapat meningkatkan seluruh bentuk pelayanan Kepolisian kepada semua lapisan masyarakat.
“Sehingga masyarakat yang merupakan objek pelayanan dapat benar-benar merasakan kehadiran kami di dalam kehidupan mereka sehari-hari,” harapnya.