Kapolda Bali dan Danlanal Gelar Pertemuan Tingkatkan Sinergitas TNI – Polri Untuk Bali Aman

kapolda bali dan danlanal gelar pertemuan tingkatkan sinergitas tni polri untuk bali aman 9086
Bid TIK Polda Kepri

Pertemuan tersebut juga dihadiri oleh Dir Polair Polda Bali Kombes Pol. Toni Ariadi Effendi, Wadansat Brimob Polda Bali AKBP Robby M.S., Pgs. Palaksa Mayor Laut (PM) Bondan Kejawan, S.H dan Pasintel Lanal Denpasar Mayor Mar Bambang Eka Lubis, S.E. 

Kolonel Laut (P) bermaksud memperkuat sinergi antara Polri dan TNI dalam menjaga stabilitas keamanan Negara, khususnya di Bali. Kepada Kapolda, Danlanal menuturkan, beberapa hari yang lalu TNI-AL telah melaksanakan bakti sosial bersama personel Polresta Denpasar dan Polres Buleleng. Bakti sosial yang dilakukan berupa pembagian sembako dan pengecekan kesehatan kepada masyarakat di Pulau Serangan, Denpasar dan daerah Celukan Bawang, Buleleng.
“Terima kasih atas dukungan Polda Bali dalam kegiatan baksos yang sudah kami laksanakan beberapa waktu lalu. Saya berharap sinergitas dan kerjasama yang selama ini sudah berjalan dengan baik agar terus dilanjutkan bahkan ditingkatkan,” jelas Kolonel Laut (P).

Kapolda Bali, berharap di tengah suasana pandemi yang belum kunjung reda ini, TNI-Polri turut berperan dalam memutus rantai penyebaran Covid-19 dan selalu mematuhi protokol kesehatan (prokes) sesuai imbauan pemerintah, untuk tetap menjaga Bali selalu damai.
“Melalui sinergitas Polri dan TNI, kita jaga keamanan Bali agar tetap damai, sehat dan pulih kembali sebagai destinasi pariwisata sehingga bisa kembali dikunjungi oleh wisatawan domestik maupun mancanegara,” pungkas Kapolda Bali.