Inilah Manfaat Kentang Untuk Kesehatan Tubuh

inilah manfaat kentang untuk kesehatan tubuh 67717

Bid TIK Polda Kepri – Kentang merupakan sumber pangan yang baik karena mengandung serat, karbohidrat, vitamin C, dan kalium. Di dalam kentang juga terkandung protein, vitamin B6, dan asam folat. Selain karena nutrisinya, kentang rendah kalori serta tidak mengandung kolesterol dan natrium.

Berkat kandungan gizinya, ada banyak manfaat kentang yang bisa didapatkan. Meskipun dikenal sebagai sumber pangan yang kaya nutrisi, penting untuk diingat bahwa cara memasak kentang dapat memengaruhi kadar nutrisi yang terkandung di dalamnya.

Berikut ini adalah beberapa manfaat kentang untuk tubuh, dilansir dari alodokter, Sabtu :

1. Meningkatkan energi
Kentang mengandung karbohidrat kompleks yang merupakan sumber energi utama bagi tubuh. Di dalam tubuh, karbohidrat dipecah menjadi glukosa yang kemudian digunakan sebagai bahan bakar agar tubuh lebih berenergi. Berkat manfaat kentang ini, kentang baik dikonsumsi untuk meningkatkan tenaga saat berolahraga.