Bid TIK Polda Kepri – Jakarta. Nanoplastik merupakan jenis polusi plastik yang paling mengkhawatirkan bagi kesehatan manusia. Hal ini karena ukurannya yang sangat kecil dapat menyerang sel dan jaringan di organ-organ utama.
Mikroplastik tak hanya menjadi masalah utama dalam lingkungan, tetapi juga berdampak pada kesehatan manusia. Fragmen plastik ini memiliki dampak lingkungan yang serius karena sulit diurai oleh organisme dan cenderung terakumulasi dalam lingkungan dan rantai makanan.
Sementara itu, dalam sebuah studi baru, peneliti mengungkap air minum kemasan yang dijual di toko di Amerika Serikat bisa mengandung 10 hingga 100 kali lebih banyak potongan plastik dibanding perkiraan sebelumnya. Ukuran partikel itu sangat kecil sehingga tidak dapat dilihat di bawah mikroskop atau seukuran nanoplastik.