Bid TIK Polda Kepri – Jakarta. Beredar video di YouTube
dengan klaim Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Ketua Umum Partai
NasDem Surya Paloh meminta KPK menangkap Ganjar Pranowo karena terlibat kasus
korupsi dan suap. Video tersebut diunggah oleh akun Gajah Mada TV pada 19 Mei
2023.
Video yang beredar di Youtube tersebut berisikan narasi
“Mengejutkan! Sore Ini Sby & Surya Paloh Minta Kpk Tangkap Ganjar Karena
Terlibat Korupsi & Suap?”
Faktanya, video berdurasi 8 Menit 4 detik tersebut merupakan
informasi palsu/hoax. Pada thumbnail video tersebut juga terlihat foto Ganjar
Pranowo menggunakan rompi orange tahanan KPK yang merupakan hasil
suntingan/editan. Selain itu, pada pencarian melalui Google dengan kata kunci
“SBY dan Surya Paloh minta KPK tangkap Ganjar,” tidak ditemukan pemberitaan
terkait hal tersebut.
Dalam video yang sudah ditonton lebih dari 21.000 kali itu
juga tidak ada pembahasan terkait SBY dan Surya Paloh meminta KPK untuk
menangkap Ganjar Pranowo akibat terlibat kasus korupsi dan suap. Narasi pada
video tersebut hanya membacakan isi artikel detak.com berjudul “Anies Baswedan
Optimistis Menang di Jateng, Jatim dan Yogyakarta” yang terbit pada 19 Mei
2023.