Guna Memudahkan Pemantauan Konfirmasi Covid-19, Kapolda Riau Launching Aplikasi Bersama Selamatkan Riau di Rohul

guna memudahkan pemantauan konfirmasi covid 19 kapolda riau launching aplikasi bersama selamatkan riau di rohul 24841
Bid TIK Polda Kepri Pekanbaru. Dalam rangka launching aplikasi BSR (Bersama Selamatkan Riau) Kapolda Riau, Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi, S.H., S.I.K., M.Si., melakukan kunjungan kerja ke Polres Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Senin (01/11/21).

Dalam kunjungan tersebut turut dihadiri oleh, Wakapolda Riau, Brigjen Pol. Bangun Tabana, Irwasda Polda Riau Kombes Pol. Hermansyah, Bupati Rohul H Sukiman, Wabup H Indra Gunawan dan Ketua DPRD Rohul Novliwanda Ade Putra.

Kapolda Riau mengatakan aplikasi BSR adalah salah satu aplikasi yang membuat kita kerja secara bersama-bersama untuk memudahkan dalam menangani covid-19.“Di aplikasi BSR ini kita dituntut kerja bersama, dimana nantinya bhabinkamtibmas serta stakeholder akan melakukan tracer dan nanti pihak kesehatan bisa memberikan rekomendasi obat maupun harus dirawat dari hasil laporan tracer bhabinkamtibmas,” terang Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi, S.H., S.I.K., M.Si.

Menurut Jenderal Bintang Dua bahwa dirinya melihat tempat isolasi terpusat (isoter) dalam penanganan Covid-19, saat ini sebanyak 9 orang dalam tahap penyembuhan (3 orang dirawat dan 6 orang isoman).

“Mari kita bersama – sama mengobati sampai sembuh sehingga bebas dari Covid-19,” tutur lulusan Akabri tahun 1988.

Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi, S.H., S.I.K., M.Si., tentu ini adalah usaha-usaha kita dalam menangangi pandemi covid-19, agar membuat Riau khususnya Kabupaten Rokan Hulu bebas dari covid-19.

“Semoga dengan kita memanfaatkan aplikasi BSR, kiranya Rokan Hulu bisa lebih maju bersama-sama dan bahu-membahu dalam menangani covid secara terpadu sehingga akan membuahkan hasil lebih baik,” tutup Kapolda Kepri.