Gubernur Jabar Pantau Harga dan Ketersediaan Bahan Kebutuhan Pokok di Bandung

gubernur jabar pantau harga dan ketersediaan bahan kebutuhan pokok di bandung 56156

Bid TIK Polda Kepri – Bandung. Untuk memastikan ketersedian bahan kebutuhan pokok, Gubernur Jawa Barat Dr. H. Mochamad Ridwan Kamil, S.T., M.U.D., memantau harga dan ketersediaan bahan pokok di Pasar Kiaracondong, Kota Bandung, Selasa . Hampir sepekan bulan Ramadan, beberapa bahan kebutuhan pokok dilaporkan masih mengalami kenaikan harga. Kenaikan harga disebabkan adanya permintaan yang tinggi saat bulan Ramadan.

‘Namun demikian, saya pastikan kenaikan harga tersebut masih terhitung wajar. Makanya, saya monitor bahan kebutuhan pokok yang naik masih relatif wajar dan tidak membawa komplain. Ini karena demand yang tinggi saat bulan Ramadan,’ jelas Kang Emil sapaan akrabnya, di sela-sela kunjungan.