Gempa Cianjur, Kadiv Humas Polri: Dari Pantauan Udara, Banyak Wilayah Belum Tersentuh Bantuan

gempa cianjur kadiv humas polri dari pantauan udara banyak wilayah belum tersentuh bantuan 51742

Bid TIK Polda Kepri – Cianjur. Gempa bumi yang mengguncang Cianjur, Jawa Barat, Senin , siang, masih menyisahkan banyak pekerjaan rumah untuk pihak terkait. Apalagi, banyak wilayah terdampak gempa Cianjur yang belum terjamah oleh bantuan. Demikianlah diungkapkan Kadiv Humas Polri, Irjen. Pol. Prof. Dr. Dedi Prasetyo, M.Hum., M.Si., M.M., usai melakukan pemantauan udara melalui helikopter untuk menyisir lokasi terdampak dari gempa bumi, Selasa . Pantauan dilakukan anggota Korpolairud dengan menggunakan helikopter AW169/P-3307.

“Dari pantauan tadi, kita memutari beberapa titik daerah di Kecamatan Nagrak yang kerusakannya agak lebih parah. Banyak rumah yang kondisinya memprihatinkan. Selain itu akses untuk masuk ke lokasi itu juga sangat sulit. Sehingga perlu cukup waktu untuk mengirimkan bantuan ke wilayah Nagrak,” jelas Kadiv Humas.