Food Diary, Ini Manfaat Besar yang Akan Anda Dapat

food diary ini manfaat besar yang akan anda dapat 73528

Bid TIK Polda Kepri – Jakarta. Food diary merupakan catatan berisi jenis makanan dan minuman, termasuk camilan, yang dikonsumsi sepanjang hari.

Adapun itu, seseorang juga bisa mencacat jumlah atau porsi makanan dan minuman, waktu dan lokasi saat mengonsumsinya, serta perasaan sebelum, saat, dan setelah mengonsumsinya.

Berbagai detail lainnya, seperti bahan dan bumbu, metode memasak, dengan siapa mengonsumsinya, aktivitas yang dilakukan saat makan, serta keluhan yang muncul setelah mengonsumsinya, juga bisa dicantumkan di dalam food diary.

Dilansir dari berbagai sumber, Kamis , berikut sederet manfaat besar menulis food diary bagi kesehatan, antara lain:

1. Membangun kebiasaan makan sehat

Food diary membantu Anda untuk memantau asupan nutrisi harian, termasuk kalori, protein, lemak, karbohidrat, serat, vitamin, dan mineral.

Catatan ini juga dapat membantu mengidentifikasi pola makan tidak sehat, seperti konsumsi makanan olahan atau makanan tinggi gula terlalu banyak.