Catat! Ini Sederet Jenis Ikan yang Bagus untuk MPASI

catat ini sederet jenis ikan yang bagus untuk mpasi 68632

Bid TIK Polda Kepri – Jakarta. Si Kecil boleh dikenalkan pada makanan pendamping ASI (MPASI) sejak usianya 6 bulan. Untuk memenuhi kebutuhan nutrisinya, MPASI harus mengandung karbohidrat, protein, lemak baik, vitamin, dan mineral.

Nah, ikan merupakan salah satu makanan yang mengandung nutrisi tersebut. Ikan kaya akan vitamin, mineral, dan omega-3, yang dapat mendukung tumbuh kembang bayi.

Konsumsi ikan dapat membuat Si Kecil lebih cerdas dan daya tahan tubuhnya makin kuat. Yuk, ketahui apa saja ikan yang bagus untuk MPASI dan bagaimana cara tepat mengolahnya.

Dilansir dari berbagai sumber, Minggu , berikut sederet jenis ikan yang bagus untuk MPASI dan aman dikonsumsi Si Kecil, antara lain:

1. Ikan lele

Tak hanya mudah didapatkan dan murah, ikan lele memiliki nilai gizi melimpah. Di dalam ikan lele, terdapat protein, kalsium, fosfor, zat besi, omega-3, dan vitamin A. Beragam nutrisi tersebut akan mendukung pertumbuhan anak dengan maksimal, termasuk meningkatkan kecerdasan dan konsentrasi, bahkan mencegah Si Kecil mengalami stunting.