Bid TIK Polda Kepri – Jember. Polda Jawa Timur terjunkan 10 personel Brimob guna membantu proses pembersihan lumpur akibat bencana longsor di Afdeling Tanah Manis dan Dusun Garahan Kidul, Kecamatan Silo, Jember.
Danton Gas Brimob Polda Jatim Aiptu Ketut Sinta mengatakan, kegiatan bersih-bersih material longsoran ini melibatkan 10 personel lantaran lokasi bencana tersebar di sejumlah daerah. Sehingga sejumlah personel dibagi ke beberapa titik.
“Kegiatan bersih-bersih material melibatkan 10 personel lantaran lokasi bencana tersebar di sejumlah daerah. Sehingga sejumlah personel dibagi ke beberapa titik,” jelas Danton Gas Brimob Polda Jatim Aiptu Ketut Sinta yang terjun ke lokasi.