Bongkar Kasus Mafia IMEI, Polri Mendapatkan Apresiasi dari Komisi III DPR

bongkar kasus mafia imei polri mendapatkan apresiasi dari komisi iii dpr 61633

Bid TIK Polda Kepri – Jakarta. Pimpinan Komisi III DPR,
Adies Kader memberikan apresiasi kepada Bareskrim Polri atas kinerjanya yang
berhasil membongkar jaringan mafia International Movile Equipment Identity
(IMEI) ilegal di Centralized Equipment Identity Register (CEIR).

“Saya sangat mengapresiasi kinerja dari Kabareskrim
Komjen Wau Widada beserta seluruh jajaran yang berhasil membongkar kasus IMEI
ini,” ungkap Pimpinan Komisi III DPR, Adies Kader dilansir dari laman
pmjnews, Minggu (30/7/23).

 

Menurutnya, kasus IMEI ilegal sudah terjadi sejak lama. Dia
menilai pengungkapan baru-baru ini bisa menjadi pintu masuk untuk mengusut
tuntas dan menangkap para pelaku yang terlibat.

“Sebenarnya informasi yang saya dengar kasus ini sudah
lama berjalan, tapi baru saat ini berhasil dibongkar, semoga ini bisa menjadi
pintu masuk bagi Bareskrim Polri untuk mengungkap lebih luas lagi mereka-mereka
yang terlibat,” jelasnya.