BMKG Prediksi Bakal Terjadi Hujan di Jaksel dan Jaktim

bmkg prediksi bakal terjadi hujan di jaksel dan jaktim 70951

Bid TIK Polda Kepri – Jakarta. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sejumlah wilayah DKI Jakarta akan diguyur hujan dan disertai petir pada Senin (4/3/24)

BMKG mengungkapkan bahwa, pada pagi hari hujan ringan terjadi di Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu. Sementara cuaca cerah berawan terjadi di Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.

 

Kemudian, pada siang hari, hujan ringan terjadi di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur. Sementara wilayah lainnya cerah berawan. Lalu pada malam hari, hujan terjadi di Jaksel dan Jaktim. Sedangkan wilayah lain berawan.

“Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang yang dapat terjadi di Jaksel dan Jaktim pada siang hingga sore hari,” tulis BMKG dilaman resminya.