Polda Metro Kerahkan 549 Personel Untuk Kawal Kegiatan Lomba Marathon 2023

polda metro kerahkan 549 personel untuk kawal kegiatan lomba marathon 2023 65156

Bid TIK Polda Kepri – Jakarta. Polda Metro Jaya
kerahkan sebanyak 549 personel untuk mengawal kegiatan lomba lari Jakarta
Marathon 2023 yang berpusat di Stadion Utama Glora Bung Karno (SUGBK), pada
Minggu (22/10/23).

Rencananya, akan ada jalanan yang ditutup untuk lintasan
lari mulai pukul 04.30 WIB sampai jam 10.00 WIB.

“Jumlah kekuatan 549 personel. Mako Subdit 359 personel
dan Polres 190 personel,” jelas Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol.
Latif Usman, S.I.K., M.Hum., dilansir dari news.republika, Sabtu (21/10/23).

 

Menurut Kombes Pol. Latif Usman, S.I.K., M.Hum., tidak ada
rekayasa lalu lintas secara khusus dalam kegiatan Jakarta Marathon 2023.

Karena memang kegiatan tersebut direncanakan mengikuti
aturan car free day (CFD). Dalam kegiatan Jakarta Marathon 2023 akan ada empat
rute lari dan semuanya dimulai dan berakhir di SUGBK. 

“Kan itu Car Free Day (CFD) , jalur Car Free Day.
Sesuai itu aja (jadwal CFD). Iya pelaksanaannya jam itu aja. Sebelum siang udah
selesai itu,” tutupnya.