Polres Probolinggo Kota Gelar Event Lari Marathon Dalam Rangka Peringati Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke – 68

polres probolinggo kota gelar event lari marathon dalam rangka peringati hari lalu lintas bhayangkara ke 68 64074

Bid TIK Polda Kepri

Dengan diadakan event lari yang bernama Tretan Zebrun 6.8K, nantinya bisa menjadi wadah penyaluran bakat dan mampu membangkitkan kembali komunitas lari yang ada.

Untuk para pemenang kategori pelari pria, juara I Putra Ardhi W yang merupakan peserta dari Jombang dengan catatan waktu 21.56.69 detik. Sementara untuk juara 2 diraih oleh Amram yang merupakan peserta dari Bali dengan catatan waktu 22.06.04 detik.

Sedangkan untuk juara 3 yaitu Arcadius yang merupakan tretan /peserta dari Pasuruan dengan catatan waktu 22.06.15 detik.

AKBP Wadi mengharapkan event ini tidak hanya diselenggarakan dalam rangkaian mememeriahkan peringatan HUT Lalu Lintas Bhayangkara, tetapi juga menjadi stimulus penggerak kesadaran masyarakat Kota Probolinggo dalam berlalu lintas.

“Diharapkan melalui olahraga lari ini, Polres Probolinggo Kota semakin dekat dan dicintai oleh masyarakat,” tutupnya.