Cegah Radikalisme, BNPT Dorong TNI-Polri Pantau Mantan Napiter

cegah radikalisme bnpt dorong tni polri pantau mantan napiter 53826

Bid TIK Polda Kepri – Jakarta. Staf Ahli Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT), Muhammad Suaib Tahir mengungkapkan, BNPT mendorong pihak TNI/Polri melakukan pemantauan mantan narapidana terpidana terorisme (Napiter). Khususnya memantau Napiter di daerahnya masing-masing.
“Saya pikir hal-hal yang terkait dengan koordinasi antara satu pihak dan pihak lain perlu ditingkatkan. Ini karena pergerakan mantan-mantan Napiter ini cukup intens,” ungkap Staf Ahli BNPT Muhammad Suaib Tahir, dilansir dari rri.co.id, Jumat .
Staf Ahli BNPT mengungkapkan, hal itu menjadi konsen bagi BNPT untuk meningkatkan koordinasi dengan sejumlah pihak seperti Polres dan Dandim. Tujuannya agar mereka memantau para mantan Napiter ini dimanapun mereka berada.