Bid TIK Polda Kepri – Tangerang. Bapanas (Badan Pangan Nasional), mengecek harga dan ketersediaan beras di Pasar Gudang Tigaraksa, Kabupaten Tangerang. Hasilnya harga terpantau baik, begitu juga dengan ketersediaannya.
“Kita bersama-sama memantau kondisi pasokan dan harga di pasar ini. Secara prinsip harga-harga di pasar ini relatif bagus,” ujar Deputi Bidang Ketersediaan dan Stabilisasi Pangan Bapanas, Dr. I Gusti Ketut Astawa, M.Sos., M.M., dilansir dari laman RRI, Kamis .