Rombongan Kapolda pun disambut sejumlah unsur pimpinan dan staf Tribun Pekanbaru, Diantaranya Pemimpin Redaksi, Syarief Dayan, Pemimpin Perusahaan, Anwar Helmi, Manager Liputan, Febri Hendra, Manager Iklan, Ariya, dan beberapa lainnya.
Dalam penyampaiannya, Kapolda mengaku senang bisa berkunjung ke Tribun Pekanbaru. Menurutnya, bagi polisi media sangat penting, dan menjadi mitra strategis. Kapolda juga turut memohon doa dan dukungan, untuk menjalankan tugas sebagai pimpinan Korps Bhayangkara Riau.
Mantan Kapolda NTB itu juga menyampaikan rasa terimakasih. Karena sejak awal surat telegram mutasi keluar dan diamanahkan menjadi Kapolda Riau, ia sudah mendapat dukungan dari Tribun Pekanbaru lewat sejumlah pemberitaan. Ia mengaku sangat senang.
Ia berharap, sinergitas dan kerjasama antara Polda Riau dan Tribun Pekanbaru, bisa lebih ditingkatkan dan lebih harmonis lagi ke depan. Kapolda bahkan tak sungkan, jika dirinya lebih dipandang sebagai sahabat.
“Bagi polisi, media sangat penting. Menjadi mitra strategis. Khususnya dalam pemeliharaan kamtibmas, menyampaikan program Polri, dan edukasi ke masyarakat,” jelas Jenderal Bintang Dua itu.