8. PYTHON (Konsep Dasar) – Operasi String

python seeklogo.com 69

Bid TIK Polda Kepri

Seperti integer dan float, string di Python dapat ditambahkan atau digabungkan menggunakan proses yang disebut dengan concatenation. Baik menggunakan double quote atau single quote, proses ini tetap dapat dilakukan.

>>> "Belajar"+'Python'
'BelajarPython'
>>> print("Selamat Pagi"+","+"Sehat dan Sukses Selalu")
Selamat Pagi,Sehat dan Sukses Selalu

Integer yang berbentuk string juga dapat melakukan concatenation. Tetapi jika murni bertindak sebagai integer, maka akan menghasilkan error.

>>> '1'+'2'
'12'
>>> '1'+2
Traceback (most recent call last):
  File "<stdin>", line 1, in <module>
TypeError: must be str, not int

String dapat dikalikan dengan integer dan akan menghasilkan perulangan string sejumlah yang dikalikan. Tetapi string tidak dapat dikalikan dengan string atau float.

>>> print('python'*5)
pythonpythonpythonpythonpython
>>> 3*"yes"
'yesyesyes'
>>> '12'*'10'
Traceback (most recent call last):
  File "<stdin>", line 1, in <module>
TypeError: can't multiply sequence by non-int of type 'str'
>>> 'python'*2.0
Traceback (most recent call last):
  File "<stdin>", line 1, in <module>
TypeError: can't multiply sequence by non-int of type 'float'

LANJUTKAN BACA MATERI LENGKAP